Kata Pengantar
Puji syukur penulis panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas rahmat dan karunia-Nya, penulis dapat menyelesaikan laporan/tugas ini dengan baik. Dalam penyusunan laporan ini, penulis berusaha menjelaskan langkah-langkah secara runtut dan jelas agar mudah dipahami.
Tujuan dari penyusunan laporan ini adalah agar pembaca mampu memahami materi yang disajikan serta dapat menguasai keterampilan yang dipelajari. Melalui kegiatan ini, diharapkan pembaca mampu menghubungkan perangkat, melakukan konfigurasi dasar, hingga mengatur pengelolaan jaringan sederhana sesuai dengan tujuan pembelajaran.
Penulis menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, penulis sangat mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun demi perbaikan di masa yang akan datang.
Akhir kata, semoga laporan ini dapat memberikan manfaat bagi pembaca dan menjadi tambahan pengetahuan yang berguna.
MANAGE ROUTEROS LOGIN
Pada RouterOS, setiap user yang dibuat harus dimasukkan ke dalam sebuah group. Group ini menentukan hak akses (privilege) yang dimiliki user saat login. Dengan adanya group, pengelolaan keamanan dan kontrol router jadi lebih mudah.
Full → punya kontrol penuh, bisa menambah, menghapus, dan mengubah semua konfigurasi.
Write → bisa mengubah konfigurasi, tapi tidak sekomplit Full. Ada beberapa bagian yang terbatas.
Read → hanya bisa melihat konfigurasi tanpa bisa mengubah apapun.
Di blog ini kita bakal mempelajari :
-Cara menambahkan user write dan read
-Cara menggunakan hak akses user write
-Cara menggunakan hak akses user read
1.Cara menambahkan user write dan read
-Buka System > Users.
-Selanjutnya kita akan menambahkan user dengan klik tombol + diatas
Tambahkan user pertama dengan group read
Tambahkan user kedua dengan group write
Lihat perbedaan pada simbolnya jika merah full hijau write dan abu read
menambahkan user telah selesai.
Setelah ini kita akan mencoba tentang hak akses dari setiap user yang dibuat
2.Cara menggunakan user write
-Login ke user dengan group write yang telah kita buat, setelah itu buka IP > Address
Nah disini user dengan group Write bisa menambahkan ip address
Namun user dengan group write tidak dapat menambahkan user lainnya
Kesimpulannya : User dengan group Write punya hak untuk menambahkan dan mengubah konfigurasi tertentu, misalnya IP Address. Tapi aksesnya masih terbatas dan tidak seluas group Full, sehingga aman digunakan untuk orang yang hanya perlu mengelola setting dasar router.
3.Cara menggunakan user read
-Login ke user dengan group Read yang telah kita buat, setelah itu buka IP > Address
Nah terdapat perbedaan nih, user dengan group Read tidak dapat menambahkan ip address
Jadi kesimpulannya : User dengan group Read hanya bisa melihat konfigurasi tanpa bisa mengubah apapun. Group ini cocok buat pembelajaran atau pemantauan router supaya tetap aman dari perubahan yang tidak sengaja.
Mengelola user dan group di RouterOS penting banget buat menjaga keamanan dan keteraturan router. Dengan memahami perbedaan akses Full, Write, dan Read, kita bisa menentukan siapa saja yang boleh mengatur, siapa yang bisa mengedit terbatas, dan siapa yang hanya boleh melihat. Jadi, router tetap aman, rapi, dan mudah dikelola sesuai kebutuhan.
Comments
Post a Comment